OkkeNews - Dunia sepakbola
Indonesia kembali dirundung duka. Pelatih Arema Cronus, Suharno, meninggal
dunia pada usia yang ke-55 tahun. Kabar ini diterima usai CEO Arema, Iwan
Budianto mengumumkannya.
Kabar ini
tentunya sangat mengejutkan. Pasalnya, Suharno masih memimpin jalannya latihan
tim Singo Edan, petang kemarin. Namun malam
harinya Iwan melalui pesan singkatnya menulis sebuah ucapan "Innalillahi
wainna ilaihi rojiun. Telah berpulang ke rahmatullah, pelatih tercinta kita,
Suharno, malam ini, di Puskesmas Pakisaji. Di mohon maaf yang sebesar-besarnya
apabila ada tutur kata ataupun perbuatan yang salah. Wassalam,".
Masih belum diketahui
secara pasti penyebab meninggalnya pelatih asal Klaten itu. Hingga berita ini
diturunkan, Jenazah masih berada di Puskesmas Pakisaji.
Arema sendiri
masih sedang bersiap untuk mengikuti Piala Presiden 2015. Namun dengan tak
adanya sang pelatih tentu akan menjadi sebuah kehilangan besar bagi Arema. Pada
ajang itu, mereka bertindak sebagai tuan rumah grup B. Di grup itu juga
terdapat Sriwijaya FC, Persela Lamongan, dan PSGC Ciamis.
Di sisi lain,
semasa hidupnya, Suharno dikenal sebagai pelatih yang ramah dan murah senyum.
Kata khasnya ketika sedang diwawancara adalah "once" yang sudah
melekat di kalangan para wartawan.
Dalam karier
kepelatihannya, mantan penggawa Niac Mitra ini sudah malang melintang di banyak
klub tanah air. Di antaranya, Gelora Dewata, Persikab Bandung, Persema Malang,
PSS Sleman, Deltras Sidoarjo, Persis Solo, Persiwa Wamena, Gresik United,
Persibo Bojonegoro, hingga Arema.
(Baca
Juga : Evan Dimas Tak Jadi Dikontrak EU Llagostera?
)
0 Response to "Pelatih Arema Tutup Usia"
Posting Komentar