Pele Ingin Jadi Pemain Arsenal





OkkeNews – Jika memang masih memiliki kesempatan, legenda sepakbola Brasil, Pele, mengaku ingin sekali menjadi pemain Arsenal. Menurutnya, The Gunners adalah klub yang bagus dan mempraktikkan permainan terbuka.

Kepada Telegraph, mantan pemain Santos itu berkata, "Antara Chelsea dan Arsenal? Saya ingin bermain untuk Arsenal jika ada kesempatan. Arsenal adalah klub yang bagus untuk bermain,"

"Saya suka klub yang bermain sepakbola terbuka. Saat ini sulit untuk menentukan klub mana yang bermain dengan cara seperti itu," imbuhnya.

Ia juga menyebut jika permainan Barcelona saat ini hamper sama dengan apa yang dimainkan oleh Santos dahulu. "Gaya bermain Barcelona mendekati permainan Santos, hampir sama seperti gaya permainan Brasil pada 1970," tukas Pele.

Kabar ini tentu cukup mengejutkan, mengingat Pele selalu mengelu-elukan Blaugrana sebagai klub favoritnya.

Related Posts:

0 Response to "Pele Ingin Jadi Pemain Arsenal"

Posting Komentar